Tuesday, 5 September 2017
Home »
» Duh, Kawasan Objek Wisata Bogor Masih Saja Marak Pungli, Padahal…
Duh, Kawasan Objek Wisata Bogor Masih Saja Marak Pungli, Padahal…
BOGOR – Kawasan puncak Bogor salah satu tempat wisata yang paling diminati oleh masyarakat. Bukan hanya lokal, tapi juga mancanegara.
Namun, pungutan liar masih marak di beberapa objek wisata kawasan Puncak, Kabupaten Bogor. Salah satunya tempat wisata Gantole.
Hasil penulusaran Pojokjabar objek wisata Gantole puncak Bogor yang memiliki jam operasional mulai pukul 07:00 WIB- 18:00 WIB marak terjadi pungli.
Namun untuk biaya masuk para pelancong yang ingin menikmati pesona alam puncak Bogor harus dikenai tarif masuk. Untuk pengguna motor Rp 30 ribu dan mobil Rp 50 ribu.
Anehnya biaya ini tidak jelas untuk apa, karena tidak diberikan tiket masuk atau untuk retribusi.
Salah satu pelancong asal Jakarta Selatan Rizki (27) mengatakan, baru sampai pintu gerbang masuk sudah dimintai uang Rp 30 ribu oleh orang yang mengaku penjaga tempat gantole.
“Saya minta karcis atau tiket masuk tapi gak dikasih. Aneh uang itu untuk apa,” ujarnya saat ditemui di lokasi wisata gantole, Senin (4/9/2017).
Sementara itu, saat dikonfirmasi pihak penjaga parkir enggan memberikan jawaban terkait biaya para pengunjung yang datang.
“Iya pokoknya motor 30 ribu mobil 50 ribu,” ujar salah satu penjaga tempat rekreasi gantole.
0 komentar:
Post a Comment