Banner 1

Monday, 4 June 2018

Tak Ada Anggaran Perbaiki Gorong-gorong




BOGOR–RADAR BOGOR, Para pedagang pasar tradisional Jambu Dua harus tetap waspada. Banjir yang kerap terjadi di kala hujan sewak­tu-waktu bisa kembali terjadi. Hingga kini Perusahaan Daerah Pasar Pakuan Jaya (PDPPJ) tak cukup uang untuk melakukan pembenahan. 
Go­ro­ng-gorong dekat pintu keluar Jalan Ahmad Yani yang disebut sebagai musababnya membu­tuhkan perbaikan dengan anggaran sekitar Rp200 juta.
Direktur Utama (Dirut) PDPPJ, Andri Latif melakukan penin-j­auan langsung ke gorong-go­rong yang lokasinya berdekatan dengan aliran Sungai Ciliwung belum lama ini.
Rusaknya gorong-gorong itu menyebabkan air yang seharus­nya mengalir ke Ciliwung, malah berbalik arah ke Pasar Jambu Dua, terlebih ke kios basement di bagian Blok A. “Gorong-gorong yang mampet di Jambu Dua yang menyebab­kan banjir,” sebutnya kepada Radar Bogor, akhir pekan lalu.
Setelah pihaknya melakukan pengecekan bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bogor, rupanya, untuk melakukan perbaikan secara menyeluruh membutuhkan dana yang tidak sedikit.
Belakangan, pihaknya dengan Dinas PUPR Kota Bogor memang sudah melakukan perbaikan, tetapi hanya di permukaan saja. “Biaya perbaikan cukup tinggi, bisa mencapai Rp200 juta. Sehingga diperlukan arahan lebih lanjut dari plt wali kota,” terangnya. Baca selengkapnya di Epaper Radar Bogor hari ini (fik/c)
Sumber : Radar Bogor

Related Posts:

  • Preview Barcelona vs Valencia: Bukan Lawan Mudah CATALUNYA–Barcelona masih diunggulkan untuk meraih trofi Copa del Rey musim ini. Menjamu Valencia di Camp Nou pada leg pertama semifinal Copa del Rey, Jumat (2/1) dini hari WIB, Barca makin percaya diri.Sang juara bertahan… Read More
  • Nazaruddin Bebas Lebih Cepat JAKARTA–Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat M. Nazaruddin bisa menghirup udara bebas lebih cepat. Sebab, terpidana kasus megakorupsi proyek Hambalang itu diusulkan mendapatkan pembebasan bersyarat (PB) oleh otoritas Lemb… Read More
  • Pembangunan Tol BORR Masuk Tahap Akhir BOGOR–Pembangunan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) seksi IIB Kedung Badak-Simpang Yasmin terus digeber. Pembangunan tol sepanjang 2,65 kilometer itu rencananya kini memasuki tahap penyelesaian konstruksi akhir.Dikutip kete… Read More
  • Angkut Pelajar, Angkot Terjun ke Jurang BOGOR–Angkutan kota (angkot) terjun ke jurang sedalam 30 meter di Jalan Alternatif Cipaku-Tajur Halang, tepatnya di tanjakan Bungur, Kampung Bungur, Desa Tajur Halang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, kemarin (3/2). Aki… Read More
  • Kemenkominfo Blokir Game Pukul Guru JAKARTA-Game dengan tema kekerasan ”Pukul Guru Anda” mendadak ramai diperbincangkan. Viralnya game yang kental dengan aroma kekerasan tersebut bersamaan dengan mencuatnya kasus pemukulan murid terhadap gurunya hingga mereg… Read More

0 komentar:

Post a Comment