Banner 1

Wednesday, 6 June 2018

Awas Copet!



CISARUA–RADAR BOGOR, Menjelang hari raya, kondusivitas di kawasan pasar perlu diperhatikan. Se­­perti dialami Egi Yani (39). Ia menjadi korban pen­co­pe­tan di Pasar Cisarua, Ke­ca­­matan Cisarua, kemarin (4/6).
Warga Kampung Kramat RT 05/03, Desa Cipayung, Kecamatan Megamendung, ini awalnya datang ke pa­sar bersama anaknya sekitar pukul 11.00 WIB. ”Saat itu saya lagi belanja. Di te­ngah jalan saya mau lihat dom­pet, tiba-tiba sudah tidak ada,” katanya.
Memang, saat itu Egi sengaja memasukkan dompet dan telepon geng­gamnya tersebut di dalam plastik belanjaan karena tidak membawa tas. Walhasil, dompet dan hp-nya raib digondol pencopet berikut isi di dalam dompet seperti KTP, kartu BPJS, kartu ATM, STNK, dan uang tunai senilai 3 juta.
Saat sadar hartanya raib, ia melihat ada bekas sobekan benda tajam di pinggir kan­tong plastiknya. Sempat panik akan kondisi itu, ia langsung mem­­buat laporan ke Polsek Cisarua. ”Pas lapor polisi juga saya bertemu dengan korban pencopetan lainnya di lokasi yang sa­ma,” sahutnya.
Soal barangnya yang raib tersebut, ia hanya bisa pasrah. Namun di sisi lain, Egi ber­harap, keamanan kawasan Pasar Cisarua bisa lebih di­per­ketat untuk mem­buat ra­sa nyaman dan aman ke­pada masyarakat yang hen­dak berbelanja. Hingga sa­at ini pun, belum ada ketera­ngan resmi dari pihak ke­polisian.(dka/b)

Sumber : Radar Bogor

0 komentar:

Post a Comment