Banner 1

Tuesday, 19 September 2017

Yura Yunita Bikin Galau


BOGOR–Pesona Yura Yunita tak hanya muncul dari suaranya yang memukau. Musisi asal Bandung itu juga menebar pesona dengan permainan piano yang sweet serta romantis ketika tampil pada SMAN 2 Festival (SMANDA Fest) 2017 yang dihelat di lapangan SMAN 2 Kota Bogor, Sabtu (17/9).

Dalam penampilannya, Yura membawakan delapan lagu. Di antaranya terdapat lagu cover Ed Sheeran berjudul Shape of You, dan tentunya lagu-lagu galaunya ikut dibawakan.

Lagu-lagu seperti Berawal Dari Tatap, lirik lagu yang menyentuh hati tersebut memukau seluruh penonton yang hadir. “Siapa di sini yang dateng sama pasangannya?” seru Yura sebelum menyanyikan lagu tersebut yang sontak membuat para penonton histeris.

Yura juga membawakan lagu teranyarnya, Buktikan serta lagu Intuisi yang membuat para penonton kembali bersorak. “Gimana rasanya kalau kita sudah merasa seseorang itu jodoh kita, tapi dia tidak sadar dan tidak menghiraukan?” cetus Yura mengawali lagu Intuisi.

Yang unik lagi, di tengah penampilannya, ia memanggil guru bahasa Sunda di SMAN 2 sembari mengenalkan lagu Sundanya berjudul Kataji. Banyak orang menduga Kataji sebagai lagu Jepang. Padahal, Kataji merupakan kata yang diambil dari bahasa Sunda yang berarti terpikat, atau terkagum.

“Kataji menjadi wujud cintanya untuk kota kelahiranku, Bandung. Saya ingin memberi sesuatu yang segar sebagai penyanyi baru yang inovatif dan kreatif,” ungkap Yura kepada Radar Bogor.

Tidak hanya Yura, SMANDA Fest pun diisi dengan tiga bintang tamu lainnya, yaitu Dekat, Foutwenty, juga Dipha Barus sebagai penutup. Rangkaian kegiatannya sendiri dihelat sejak November tahun lalu. “SMANDA Fest sebagai puncaknya. Ini bertujuan melatih anak berorganisasi, membuat sebuah acara, mengumpulkan donasi, semuanya berhubungan dengan pendidikan karakter dan itu sukses bagi saya,” ujar Ketua Panitia dari Guru SMAN 2, Tusiana.

Di tempat yang sama, Ketua panitia perwakilan siswa SMAN 2, Alif Muhammad Hikmat mengatakan, SMANDA Fest juga diisi oleh beberapa band dan penampilan lainnya. “SMANDA Fest 2017 ini bentuk festival. Ada sembilan band semuanya dari siswa SMAN 2, tapi ada satu band campuran,” tukasnya.(ran/c)

0 komentar:

Post a Comment