Friday, 8 February 2019
Home »
» Stres Sakit Tak Sembuh-Sembuh, Wanita Paruh Baya di Ciwaringin Gantung Diri
Stres Sakit Tak Sembuh-Sembuh, Wanita Paruh Baya di Ciwaringin Gantung Diri
BOGOR-RADAR BOGOR, Warga Ciwaringin digegerkan dengan penemuan jenazah wanita paruh baya yang gantung diri, Kamis (7/2/2019). Diketahui wanita tersebut bernama Ela usia 44 tahun warga Kelurahan Ciwaringin, RT 01 Rw 06, Bogor Tengah, Kota Bogor.
Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Syaifudin Gayo mengatakan peristiwa gantung diri terjadi sekitar pukul 10.00 WIB.
“Diduga korban sakit-sakitan sehingga korban stress terus sehari sebelumnya sempat menjerit histeris,” ujarnya seperti dikutip dari pojokbogor.com.
Gayo menjelaskan, korban ditemukan pertama kali oleh suaminya bernama Idrus Lubis.
“Saat itu, suami korban masuk ke dalam rumah dan mengetahui kamar korban terkunci dari dalam, suaminya (saksi) tersebut langsung membuka kamar korban dan melihat bahwa korban sudah dalam keadaan gantung diri dengan menggunkan gorden warna ungu yang di ikat di atas pelapon rumah,” ucapnya.
Mengetahui korban sudah dalam keadaan gantung diri, lanjut Gayo, kemudian suaminya berteriak minta tolong. Warga yang datang langsung melepaskan ikatan di leher Ela.
“Setelah dilakukan pemeriksaan oleh pihak Inafis Polresta Bogor Kota sementara korban dinyatakan murni gantung diri dan diserahkan kembali kepada pihak keluarga,” imbuhnya (adi/ps/ysp)
Related Posts:
Proses Panjang di Balik Sensasi Menikmati Bioskop Pesawat di Klaten Agar bisa sampai ke desa di Klaten dan disulap jadi bioskop, pesawat harus dipotong dan diangkut tiga kontainer. Jam main menyesuaikan permintaan penonton. Juga jadi tempat latihan calon jamaah haji.PESAWAT Boeing 737-200 … Read More
Pedagang Blok F Diminta Pindah BOGOR–RADAR BOGOR,Belum selesai kasus hukum yang menjerat salah satu stafnya, SS yang ditangkap Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Bogor, Perusahaan Daerah Pasar Pakuan Jaya (PDPPJ) kini diprotes pedagang Blok F Pasar Kebon Ke… Read More
Disdukcapil Buka Loket Khusus ’’Sim Card’’ BOGOR-RADAR BOGOR,Seperti yang sudah-sudah. Dua hari terakhir diprediksi banyak orang yang baru sibuk mengurus pendaftaran, jelang detik-detik batas akhir registrasi ulang nomor kartu prabayar.Seperti yang terlihat kemarin… Read More
Enam Hari Kakek-Nenek Tinggal di Mobil BANDUNG-RADAR BOGOR,Sepasang kakek nenek, Abah Buang dan Ambu Surtiah, selama enam hari telantar di pinggir Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, lantaran mobil yang dikendarainya rusak. Karena tak memiliki cukup uang untuk … Read More
Buka Kasus Lama, Camat Jonggol Lapor Balik BOGOR–RADAR BOGOR,Kasus dugaan penipuan yang dituduhkan pada Camat Jonggol, Beben Suhendar, medio 2012 silam, kembali menyeruak. Itu lantaran vokalis grup band ‘Moza’, Lily, kembali melaporkan Beben ke Direktorat Reserse K… Read More
0 komentar:
Post a Comment