Thursday, 1 February 2018
Home »
» Cari Bakat di Bidang Olahraga dan Seni
Cari Bakat di Bidang Olahraga dan Seni
CARINGIN–Ratusan peserta dari 33 sekolah dasar negeri (SDN) dan dua SD swasta, mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) serta Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N).
Ketua panitia pelaksana Abdul Malik menerangkan, kegiatan tersebut diadakan untuk mencari bakat siswa dalam olahraga, seni, maupun bidang keagamaan. Selain itu, untuk mengukur kemampuan siswa pada bidang mata pelajaran.
”O2SN kegiatan yang dipertandingkan diikuti oleh semua siswa. Jenis olahraganya atletik, sepak bola, catur, pencak silat dan karate putra-putri. Perlombaan diadakan di SDN Caringin 02. Sedangkan untuk cabang olahraga di SDN Batu Kembar,” bebernya kepada Radar Bogor.
Kegiatan ini, kata dia, bertujuan untuk memberikan wadah berkreasi agar peserta didik makin kreatif dan inovatif.
Kegiatan juga mengedepankan sportivitas dalam pengembangan diri melalui kegiatan sesuai minat, bakat, dan kemampuannya. Kegiatan FLS2N yang dipertandingkan di antaranya perlombaan membaca, menulis dan berhitung (calistung) bagi siswa kelas I, II dan III yang diikuti 105 peserta.
”Untuk perlombaan matematika dan IPA (mipa) hanya diikuti 70 peserta. Dua kegiatan tersebut dimulai sejak 22 hingga 31 Januari,” tukasnya.(dka/c)
sumber :Radar Bogor
Related Posts:
Detik- Detik Kombes EB Hajar 7 Anak Buah Pakai Helm Baja JAKARTA-RADAR BOGOR, Mabes Polri bertindak cepat menyikapi ulah Kepala Pusat Pendidikan Administrasi (Kapusdikmin) Lembaga Pendidikan Polri (Lemdikpol) Kombes EB yang menghajar tujuh anak buahnya menggunakan … Read More
Hari Penentuan BOGOR-RADAR BOGOR,Cerah atau tidaknya masa depan tanah Sunda akan ditentukan hari ini. Dan si penentu nasib tersebut tiada lain masyarakat Jawa Barat, khususnya Kota dan Kabupaten Bogor. Sebab itu, datanglah … Read More
Amien Rais Dilecehkan, Sekjen Fokal IMM Laporkan Syakieb Sungkar Ke Polisi JAKARTA-RADAR BOGOR, Sekretaris Jenderal Koordinator Nasional Forum Komunikasi Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (Fokal IMM) M. Azrul Tanjung melaporkan kasus pencemaran nama baik melalui me… Read More
Titip Siswa di PPDB Bisa Kena Pidana JAKARTA–RADAR BOGOR,Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) akan mengawasi ketat pelaksanaan sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ini. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (M… Read More
Ketegangan Jelang Coblosan di Penajam Paser Utara Dugaan politik uang membuat dua kubu pasangan calon dalam pemilihan bupati di Penajam Paser Utara bersitegang di sebuah penginapan. Setelah penginapan digeledah, yang ditemukan belasan kantong plastik berisi … Read More
0 komentar:
Post a Comment