Wednesday, 28 February 2018
Home »
» Longsor Ancam Rumah Warga di Katulampa
Longsor Ancam Rumah Warga di Katulampa
BOGOR–RADAR BOGOR,Longsor kembali terjadi di Kota Hujan. Tadi malam, tebingan di sekitar sekolah alam di Kampung Dam, Kelurahan Katulampa RT 01/14, menumbangkan sejumlah pohon-pohon hingga menghalangi aliran air sungai di bawah tebing.
”Kejadiannya sekitar pukul 16.40 kemarin. Hujan lebat membuat tebing setinggi 20 meter longsor,’’ ujar koordinator SUP Ciliwung, Andi Sudirman, kepada Radar Bogor.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Tapi, kata Andi, khawatir potensi longsor susulan sangat dimungkinkan terjadi. ”Kalau longsor terjadi lagi, ada tiga rumah di sekitar area longsor yang terancam,’’ kata dia.
Andi melanjutkan, penanganan sementara hanya berupa pembersihan pohon yang menghalangi saluran air di bawah. Pasalnya, jika pohon yang roboh dibiarkan begitu saja, khawatir akan menghalangi jalan air sehingga ada luapan di sisi sungai yang nantinya akan mengikis sepadan di sekitarnya.
”Pihak yang ikut membantu sementara ini hanya inisiatif warga setempat dibantu oleh beberapa rekan dari BPBD, Sakti, dan Komunitas Peduli Ciliwung. Pembersihan belum semuanya selesai karena kondisi cuaca hujan dan malam hari. Insyaallah besok akan kami lanjutkan pembersihan kembali agar pohon yang menghalangi jalan air bisa segera diangkat,’’ pungkasnya.(cr3/c)
sumber : Radar Bogor
Related Posts:
Masih Digdaya di Proliga BATAM-Jakarta Pertamina Energi masih menunjukkan keperkasaannya di Proliga 2018 seri kedua di Batam ini. Baik tim putra maupun putri sukses mempertahankan performa terbaiknya dengan meraih kemenangan atas lawan-lawannya s… Read More
Tour de Indonesia Tanjakan Bedugul Jadi Penentu BANYUWANGI–Charlampos Kastrantas memberikan kejutan pada stage 3 Tour de Indonesia (TdI) 2018. Harry –sapaan akrab Kastrantas– sukses melibas rute kombinasi dari kantor wali kota Probolinggo hingga Taman Blambangan, Ba… Read More
Datang dengan Pede Besar SEPANG–Kehilangan Maverick Vinales yang hengkang ke Yamaha tahun lalu, Suzuki MotoGP seperti anak ayam kehilangan induknya. Salah memilih spesifikasi mesin di awal musim membuat pabrikan Jepang itu tercecer jauh dari level… Read More
Bhayangkara FC 2-4 Tokyo FC, Messi Jepang Bikin Kejutan JAKARTA–Takefusa Kubo memang baru masuk pada menit ke-67. Tetapi keberadaan pemain kidal 16 tahun memberikan warna yang cukup kental dalam permainan FC Tokyo.Dua golnya turut mengantarkan timnya menang 4-2 atas Bhayangk… Read More
Titel Mayor Pertama Wozniacki MELBOURNE-Tujuh tahun lalu, saat kali pertama merasakan menjadi ranking satu dunia di usia 20 tahun, Wozniacki menyebut enggan membebani diri segera meraih titel grand slam pertamanya. “Mungkin tahun depan, tahun ini, atau… Read More
0 komentar:
Post a Comment