Friday, 23 February 2018
Home »
» Berkembang Sembilan Persen
Berkembang Sembilan Persen
BOGOR–RADAR BOGOR, Ekonomi berbasis syariah terus mengalami perkembangan. Tak terkecuali, Pegadaian Syariah yang terus meningkat cukup signifikan.
Tidak hanya nasional, Pegadaian Syariah yang mengalami peningkatan outstanding fund (OSF) atau aset untuk cabang Bogor Baru pun mengalami hal sama.
Kepala Kantor Pegadaian Syariah Cabang Bogor Baru, Ardianingtias mengatakan, angka pencapaian akhir 2017 dengan sebelumnya meningkat sekitar sembilan persen.
“Tidak hanya aset, namun nasabah dan rekening pun naik,” terang Ardianingtias kepada Radar Bogor, di ruang kerjanya di Komplek Pertokoan Plaza Yogya Baru, kemarin.
Menurutnya, pada 2016 aset yang dicapai Rp68 miliar dan akhir 2017 mencapai sekitar Rp75 miliar atau meningkat Rp7 miliar.
Sedangkan, jumlah nasabah akhir tahun 2016 ada 11.488 dan akhir tahun 2017 sekitar 11.922 atau meningkat 434 nasabah. Sementara, untuk rekening akhir tahun 2016 berjumlah 18.758 dan tahun berikutnya meningkat sekitar 671 rekening.
Lebih lanjut ia mengatakan, rekening di Pegadaian Syariah merupakan transaksi aktif. Satu nasabah, kata dia, bisa memiliki lebih dari satu rekening.
Ia menambahkan, OSF tidak hanya berasal dari gadai tetapi juga non-gadai. Termasuk, dari pembelian logam mulia, pembiayaan pembelian kendaraan bermotor, serta pembiayaan UMKM dengan jaminan BPKB. Ia menegaskan, pencapaian OSF mayoritas dari gadai mencapai 98 persen atau sekitar Rp65,2 miliar.
Sisanya dari non-gadai, sekitar dua persen atau Rp9,3 miliar. Sementara, dari total gadai tersebut, mayoritas dari emas perhiasan atau logam mulia yakni Rp64,8 miliar dan sisanya non-gadai.
Dengan melihat pasar dan perkembangan keuangan syariah, Dian optimistis, pencapaian di akhir 2018 ini akan lebih baik dan meningkat. (mer/c)
sumber :Radar Bogor
0 komentar:
Post a Comment