CIBINONG-RADAR BOGOR, Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bogor, terus berusaha meningkatkan pelayanan secara cepat dan transparan kepada masyarakat.
Ini sejalan dengan program dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) yang telah menggagas program transformasi digital secara nasional.
Demikian ditegaskan Kepala Seksi Infrastruktur Pertanahan BPN Kabupaten Bogor, Budi Kristiyana disela-sela acara Hari Ulang Tahun Agraria, Selasa (24/9/2019).
“Dengan sistem online ini, masyarakat dapat dengan mudah mengakses layanan pertahanan secara elektronik dari mana saja dan kapan saja sehingga menjadi efektif, efisien dan transparan,” terangnya.
Layanan digital ini, sambungnya, meliputi hak tanggungan, layanan informasi, zona nilai tanah, surat keterangan pendaftaran tanah dan informasi bidang tanah. “Ini sekarang sudah mulai bisa diakses,” ujarnya.
Sementara itu Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan yang hadir dalam acara Hari Agraria dan Tata Ruang (ATR) di kantor BPN Kabupaten Bogor, mengapresiasi program digitalisasi yang sudah diluncurkan Kementerian ATR/BPN tersebut.
“Sesuai dengan amanat menteri bahwa BPN/ATR menjadi pelopor bagaimana menuju kementerian yang moderen. Sehingga keberadaan kementerian ini bisa memberikan kepastian hukum kepemilikan tanah masyarakat,” terangnya.
Dengan begitu, terangnya, masyarakat bisa memanfaatkan tanahnya secara maksimal. “Mudah-mudahan dimomentum ulang tahun kali ini, pelayanan pertanahan semakin cepat dan transparan,” harapnya.(pin)
0 komentar:
Post a Comment