Banner 1

Tuesday, 6 February 2018

Belajar Bahasa Arab Itu Asyik!


BOGOR–SMP IT Ummul Quro mengembangkan kemampuan siswanya dalam berbahasa. Bukan hanya bahasa Indonesia, tetapi mendapatkan pelatihan bahasa Inggris dan Arab. Hal tersebut agar siswanya mampu bersaing secara global.

Sehingga, SMP IT Ummul Quro secara rutin menggelar kegiatan pelatihan bahasa Arab. Kegiatan berlangsung selama 10 hari dari 4-13 Januari.

Menurut guru bahasa Arab SMP IT Ummul Quro Ahmad Syafiq, para siswa mendapatkan pelajaran yang mudah dan menyenangkan. ”Kami menggunakan metode moving class. Jadi, dari satu hari ke hari berikutnya itu berganti-ganti tempat dengan tema yang berbeda-beda di setiap kelasnya,” terang Syafiq.

Hal tersebut dilakukan supaya siswa tidak jenuh selama proses pembelajaran. ”Dan dapat merasakan suasana pembelajaran yang berbeda-beda di setiap harinya,” tuturnya.

Siswa pada saat itu sangat antusias mengikuti setiap pelajaran bahasa Arab yang diberikan guru-guru SMP IT Ummul Quro. ”Hanya siswa kelas VIII mendapatkan pelatihan. Kami akan terus follow up dengan pembelajaran di sekolah,” ucapnya.

Syafiq berharap ,dengan adanya program ini mampu menumbuhkan minat siswa untuk bisa mengembangkan kemampuan bahasa Arabnya dengan baik. ”Sehingga kami memperkenalkan bahwa belajar bahasa Arab ini adalah sunah Rasulullah Muhammad SAW,” tukasnya.(cr1/b)

sumber :Radar Bogor

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment