BOGOR – Kabupaten Bogor tengah bersiap. Rencananya,
Kabupaten Bogor akan dijadikan tempat wisata Golf di Indonesia.
Sebagai
langkah awal, Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Badan Promosi
Pariwisata Kabupaten Bogor akan mengadakan turnamen golf tingkat
nasional, September mendatang.
Selain itu, turnamen ini juga sebagai ajang pemecahan rekor MURI.
“ Pesertanya sekitar 1.500 pegolf seluruh dunia, termasuk Indonesia,”
kata Kepala Badan Promosi Kabupaten Bogor, Zainal Safrudin disela-sela
rapat pembahasan di Pendopo Bupati Bogor, Rabu (27/04/2016).
Sementara, pemecahan rekor MURI akan dilakukan dengan cara mengadakan turnamen serentak di 11 lapangan golf yang ada di Bogor.
Tidak hanya itu, lanjut Zaenal, turnamen golf internasional ini akan
disisipi kesenian budaya.
Tujuannya untuk memperkenalkan seni dan budaya
yang ada di Indonesia, termasuk Bogor.(ent)
0 komentar:
Post a Comment