JAKARTA-RADAR BOGOR,Tiga pilar Arema FC masih diragukan tampil saat menjamu Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/7).
Ketiga pemain penting tersebut yakni Dedik Setiawan, Johan Alfarizie, dan Alfi Tuasalamony.
Ini karena ketiganya masih dibekap cedera. Peluang tampil memang terbuka. Cukup riskan jika memaksanya turun sebagai starter.
Bakal absennya Dedik Setiawan memang cukup bikin cemas. Sebab, striker asal Dampit itu saat ini sedang subur-suburnya.
Enam gol pada Liga 1 tahun ini sudah dia koleksi dari kakinya. Gol terakhir dia lesakkan pada Bhayangkara FC Jumat (26/7). Pada laga itu pula Dedik terkena cedera.
Beruntung Arema FC masih punya Sylvano Comvalius. Striker asal Belanda itu juga sedang garang-garangnya. Laga menjamu Bhayangkara FC sebagai buktinya.
Satu gol tersebut menjawab keraguan para suporter. Maklum, mantan top scorer dengan 37 gol pada Liga 1 2017 ketika berkostum Bali United itu sempat mengalami paceklik gol.
Performa Comvalius menurun ketika bermain di Liga Thailand, lalu di Liga Malaysia.
Comvalius pun mengawali musim ini bersama Arema FC dengan tidak mudah.
Meski sempat mencetak gol di laga perdana lawan PSS Sleman pada 15 Mei lalu, Comvalius gagal menunjukkan konsistensi pada laga-laga berikutnya.
Comvalius bahkan sempat duduk di bangku cadangan. Sampai akhirnya, dia mampu menunjukkan kualitasnya lagi di laga kontra Persipura Jayapura pada 4 Juli lalu.
Meski tak mencetak gol, tapi Comvalius turut andil atas tiga gol Arema FC berkat assist jitunya.
Keran gol Comvalius kembali terbuka saat Arema FC menghadapi Perseru Badak Lampung.
Pada laga itu, Comvalius mampu menjaringkan satu gol. Produktivitas Comvalius pun berlanjut di laga lawan Bhayangkara FC kemarin.(JPNN)
baca juga artikel asli di https://www.radarbogor.id/2019/07/30/arema-fc-vs-persib-tiga-pilar-tuan-rumah-diragukan-tampil/
0 komentar:
Post a Comment