Banner 1

Monday, 2 September 2019

Amblas, Jembatan Paranje di Rumpin Masih Ditutup



RUMPIN-RADAR BOGOR, Amblasnya Jembatan Paranje di Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, beberapa hari lalu sangat mengganggu mobilitas warga setempat.

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) pun sudah mengkaji kondisi Jembatan Paranje yang amblas paska diguyur hujan tersebut.
Kepala Dinas PUPR, Bibin Subiantoro menjelaskan, upaya yang dilakukan berkaitan bencana alam longsor yakni memasang papan peringatan serta menutup akses jalan baik roda dua maupun roda empat ke jalan kampung Dukuh Malang sampai Cikadu Leuwihalang.
“Sementara kita menutup dan menambal retakan jalan yang bertujuan untuk mencegah air masuk ke dalam tanah serta berkordinasi dengan BPBD, melaporkan ke Bupati agar ada arahan untuk menanggulangi bencana tersebut,” jelasnya ketika dikonfirmasi Radar Bogor.
Ia juga menambahkan, kedepannya akan ada rencana rehabilitasi total namun saat ini masih dilakukan pengkajian oleh tim ahli tanah dan kontruksi PUPR. Karena, tanah dilokasi mudah bergeser dan dikhawatirkan amblas kembali.
“Nantinya kalau berkaitan tanah dikaji ahlinnya langsung selebihnya kita upayakan yang ada dulu sebelum dilakukan pembangunan kembali karena pastinya butuh biaya yang besar,” tambahnya.(nal/pkl2/c)

Related Posts:

  • Ganjil-Genap Tol Cibubur Dimulai Kebijakan pemba­tasan kendaraan roda empat melalui sistem ganjil-genap yang diperluas hingga ke Tol Tangerang dan Tol Cibubur akan dimulai pada hari ini (16/4). Polri pun telah menyiap­kan personel untuk mengawasi mobil ya… Read More
  • Toko Kelontong Dijadikan Gudang Miras BOGOR–RADAR BOGOR,Minuman keras masih marak. Polres Bogor kembali melakukan razia gabungan bersama Dinas Kesehatan, TNI dan Satpol PP di beberapa lokasi.Razia skala besar ini bertujuan untuk mencegah meningkatnya kejahatan… Read More
  • 4.259 E-KTP Warga Ciawi Dibagikan Warga 13 desa di Kecamatan Ciawi bisa tersenyum lega. Hal itu terlihat saat 4.259 KTP elektronik (e-KTP) milik mereka dibagikan sejak dua hari kemarin. Desa Citapen menjadi wilayah terbanyak penerima e-KTP di Kecamatan Cia… Read More
  • Jembatan Sementara Mulai Dibangun Pemerintah Kabupaten Bogor mulai membangun jembatan sementara, pasca ambruknya Jembatan Arca, di Kampung Arca RT 04/07, Desa Sukawangi, Kecamatan Sukamakmur, Kabu­paten Bogor, beberapa waktu lalu. Pemba­ngunan jembatan sem… Read More
  • Berporos pada Salat Isra Mikraj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjid al-Haram di Makkah ke al-Aqsha di Yerusalem. Kemu­­dian, Rasulullah melanjutkan perjalanannya me­nuju Sidratul Muntaha untuk menerima perintah salat dari Allah SW… Read More

0 komentar:

Post a Comment