BOGOR – Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM)
Kabupaten Bogor diminta untuk terus memperkuat jejaring kemitraan.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Adang Suptandar berharap hal itu akan
mampu menimimalisasi potensi kejahatan dan bencana alam di Bumi Tegar
Beriman.
“Rapat kerja sangat bermanfaat untuk menguatkan jejaring kemitraan.
Terutama untuk meningkatkan komitmen bersama dalam menjamin optimalisasi
pelaksanaan tugas pokok dan fungsi FKDM,” kata Adang, saat membuka
rapat kerja FKDM Kecamatan se-Kabupaten Bogor, di Kantor Kesbangpol,
akhir pekan kemarin.
Adang mengatakan, FKDM harus mampu membantu pemerintah mengantisipasi
terjadinya kerawanan sosial yang menjadi sumber gangguan keamanan dan
ketertiban masyarakat. Sehingga daya antisipasi FKDM perlu ditingkatkan.
“Kita memiliki harapan bisa terselenggaranya pembangunan nasional dan
pembangunan daerah sesuai dengan agenda yang telah ditetapkan. Dengan
stabilitas daerah yang baik, tentu akan menciptakan iklim pembangunan
yang kondusif,” kata dia.
Selain itu, Adang meminta FKDM segera memetakan operasional program
kerja yang mendukung pembangunan jangka menengah daerah 2013-2018.
Kontribusi FKDM sangat diharapkan untuk mewujudkan misi sebagai
Kabupaten Termaju di Indonesia.
“Kami minta FKDM untuk terus berupaya mengawal keberhasilan
pencapaian visi tersebut seoptimal mungkin. Untuk itu segera lakukan
pemetaan terhadap permasalahan sosial yang berimplikasi terhadap
kemungkinan adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat,”
imbuhnya.
0 komentar:
Post a Comment