Banner 1

Monday, 24 October 2016

Hore… Jalan Cibeber Kabupaten Bogor Bakal Direhab November


SEGERA DIPERBAIKI: Tiga pengendara sepeda motor melewati Jalan Cibeber yang kondisinya rusak parah. FOTO : Nelvi / Radar Bogor.
POJOKJABAR.com, BOGOR – Jalan Cibeber Nanggung yang berada di Kampung Cibeber, RT 03/07, Desa Curugbitung, Kecamatan Nanggung bakal diperbaiki pada November mendatang.

Jalur tersebut banyak dilintasi kendaraan yang mengarah ke Desa Malasari.

Bahkan, tingkat kerusakannya pun bervariasi akibat kurang saluran air dan ukuran jalan yang kecil serta berada di pinggiran tebing.
Pengawas UPT Jalan dan Jembatan wilayah III, Yono mengatakan, kondisi jalan yang berada di Cibeber akan direhabilitasi sesuai acuan jadwal dari pusat.

“Kalau untuk pemeliharaan hanya sepanjang 1,5 kilometer. Itu pun dengan volume yang terbatas.

Karena prosesnya juga masuk bulan November mendatang, tentu kami akan segera memperbaikinya,” ujarnya kepada Radar Bogor.

Lebih lanjut ia menambahkan, untuk sisa jalan yang tingkat kerusakannya lebih parah akan diusulkan pada 2017 mendatang.

“Sisanya ada lima kilometer lagi karena, tingkat kerusakannya cukup parah dan akan diperlebar juga ukuran jalannya,” tukasnya.

Sementara itu, salah satu warga Firdaus (28), mengaku kerusakan jalan bervariasi di sepanjang jalur.

Bahkan, untuk di Malasari pun terdapat titik kerusakan yang belum masuk pemeliharaan dinas terkait.

“Saya harap bisa diperlebar kembali supaya akses pun lebih mudah dilalui,” ucapnya.

Sumber : pojok jabar

Uploader : Ariesta.S.S

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment