Wednesday, 17 January 2018
Home »
» Tambah Kualitas Jaringan
Tambah Kualitas Jaringan
JAKARTA–Menyambut beroperasinya kembali Gelora Bung Karno (GBK) setelah direnovasi jelang Asian Games 2018, Telkomsel telah melakukan beragam aktivitas peningkatan dan penguatan fasilitas jaringan di sekitar kawasan tersebut.
Di antaranya, implementasi teknologi jaringan TDD 2,3 Mhz dan massive multiple input multiple output (MIMO) untuk jaringan pita lebar terdepan 4G LTE Telkomsel yang menjangkau kawasan GBK.
Executive Vice President Area Jabotabek Jabar Telkomsel, Ririn Widaryani mengatakan, dengan optimalisasi kualitas jaringan 17 BTS yang sudah beroperasi di sekitar kawasan GBK, Telkomsel juga menambah 22 BTS di mana 20 di antaranya berjenis lampsite yang secara khusus dihadirkan untuk pengamanan jaringan indoor Stadion Utama GBK.
Selain itu, kata dia, Telkomsel juga mengoperasikan dua unit Compact Mobile BTS (COMBAT) yang sudah dilengkapi teknologi frekuensi TDD 2,3 MHz serta satu unit BTS berteknologi Massive MIMO yang menjangkau kawasan outdoor sekitar Stadion GBK.
“Telkomsel berharap dapat memastikan kualitas jaringan terdepan yang telah beroperasi mampu menghadirkan kemudahan dan kenyamanan pelanggan,” ujarnya.(mer/b)
sumber :Radar Bogor
Related Posts:
Rerouting di Bogor Bukan Mengurangi atau Menambah Angkot, tapi… BOGOR – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor Rakhmawati menambahkan, rerouting angkot yang dilakukan tidak akan mengurangi ataupun menambah jumlah angkot yang sudah ada, tetapi lebih kepada pemerataan angkot ke t… Read More
Cabai Naik, Pedagang di Bogor Rugi Besar! BOGOR – Pedagang di pasar tradisional Dramaga, mengeluhkan harga cabai rawit merah yang tak kunjung turun.Mereka meminta pemerintah untuk segera mencari solusi agar kenaikan tak berlangsung lama.Salah satu pedagang, Ni… Read More
Warga Kabupaten Bogor Kelabakan Urus Akta Kelahiran BOGOR – Tidak adanya kordinasi dari UPT Pendidikan dengan kecamatan di wilayah barat Kabupaten Bogor, terkait pembuatan akta kelahiran menjadi sorotan.Staf Kecamatan Leuwiliang Bagian e-KTP, Ewil Hidayat mengatakan, memb… Read More
Khawatir, Tiga Rumah Warga di Tebing Cisadane Bogor Rawan Ambrol BOGOR – Pemilik tiga rumah di tebing sungai Cisadane, yang berada di Gang Kelor RT 8/4 Kelurahan Sindang Barang,Bogor Barat kini mulai diliputi rasa khawatir.Hujan yang mulai turun dan makiMaria (45) salah satu warga y… Read More
UI Depok Masih di Klaster I DEPOK – Beredarnya pemeringkatan seratus besar perguruan tinggi di Indonesia yang menjadi viral di media sosial, Kemenristekdikti menegaskan bahwa daftar tersebut adalah pemeringkatan yaang dirilis pada 2015. Kepala Bag… Read More
0 komentar:
Post a Comment