POJOKJABAR.com, BOGOR – Kondisi turap di sepanjang Kali Tonjong, Desa Tonjong, Kecamatan Tajurhalang memprihatinkan. Sudah hampir dua tahun hancur, hingga kini belum diperbaiki.
Salah satu warga, Karim (42) mengaku, kerusakan turap disebabkan Kali Tonjong meluap saat hujan deras. Sehingga menyapu bibir jalan.
Kepala Urusan (Kaur) Pembangunan Desa Tonjong, Aspuji mengatakan, pihaknya sudah beberapa kali melaporkan kerusakan turap.
Entah belum mendapat apresiasi dari dinas terkait. Jika terus dibiarkan, tak menutup kemungkinan sebagian jalan akan tergerus air.
“Apalagi, letaknya berada di depan kantor desa,” jelasnya.
Ia pun berharap agar dinas terkait segera memperbaiki turap tersebut.
Apalagi masih dalam musim penghujan. Sehingga dikhawatirkan jalan akan terkikis oleh air.
sumber : pojok jabar
Uploader : Ariesta.S.S
0 komentar:
Post a Comment