Banner 1

Friday 27 July 2018

Heboh! Rekaman CCTV Angkot Depan BTM Jalan Sendiri Tabrak Sepeda Motor, Ini Penyebabnya




BOGOR-RADAR BOGOR, Sebuah angkutan kota (Angkot) berjalan sendiri tanpa supir di depan Mall BTM hingga menabrak sepeda motor yang melintas, Rabu (25/7/2018).
Peristiwa tersebut terekam kamera CCTV yang di pasang Dinas Perhubungan Kota Bogor di Simpang BTM, Kota Bogor.
Dalam rekaman itu terlihat angkot yang tengah parkir di sisi kiri dari arah Suryakencana tiba-tiba berbelok sendiri ke arah kanan hingga menabrak pembatas jalan.
Tak berhenti sampai disitu, angkot tersebut terus menerobos arus lalu lintas dan kembali menabrak pembatas jalan, sebelum akhirnya menabrak sepeda motor dan berhenti di trotoar.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya si pengendara motor mengalami luka ringan.
Ketika dikonfirmasi Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishub Kota Bogor Theo Patrocinio Freitas memebenarkan kejadian tersebut. “Iya benar,” katanya Rabu (25/7/2018).
Theo menjelaskan saat itu angkot yang sedang diparkir itu melaju sendiri karena tidak menggunakan rem tangan.
Theo mengungkapkan bahwa peristiwa tersebut kini sedang ditangani pihak kepolisian.
“Angkutan kotanya ditahan polisi, saya dapat informasi ada luka ringan, saya tidak tau detailnya karena sedang rapat,” ujarnya. (adi/ysp)




Sumber : Radar Bogor

0 komentar:

Post a Comment