CIBUBUR–Pembangunan proyek transportasi massal kereta ringan (light rail transit/LRT) terus dikebut. Pemerintah menargetkan LRT rampung dan siap beroperasi sekitar pertengahan 2019.
Tahap I, proyek ini akan melalui rute Cibubur-Cawang-Bekasi Timur dan Cawang-Dukuh Atas. LRT fase I A dan fase I B akan membentang dari Cibubur-Cawang-Dukuh Atas sepanjang 24,2 km dan Bekasi Timur-Cawang-Dukuh Atas sepanjang 17,9 km.
Wahyuni Sutantri, direktur pemasaran PT Adhi Persada Properti (APP) mengatakan, ke depannya kawasan hunian yang berada di sisi jalur LRT akan dicari para konsumen properti sebab memiliki banyak keuntungan.
”Hunian yang sangat dekat bahkan terkoneksi langsung dengan stasiun LRT akan banyak dibidik kaum sub-urban. Itu karena faktor kemudahan dalam mixed use, yaitu LRT Superblok The Conexio,” bebernya.
LRT Superblok The Conexio dibangun di atas lahan seluas 3,05 hektare yang berada tepat di sisi Stasiun LRT Cikunir. Terdiri dari 644 unit apartemen, APP menawarkan tipe studio, satu kamar tidur dan dua kamar tidur dengan berbagai fasilitas penunjang berkonsep modern, dinamic, and living.
Sementara itu, pemerintah pusat berharap proyek pembangunan LRT Jabodebek bisa diselesaikan tepat waktu dengan kualitas konstruksi yang baik. Hal tersebut dilakukan setelah proyek ini mendapatkan pembiayaan melalui pinjaman konsorsium sindikasi 12 perbankan sebesar Rp19,25 triliun. (dka/c)
sumber :Radar Bogor
0 komentar:
Post a Comment