SUKAMAKMUR–RADAR BOGOR, Warga bahu-membahu membuka akses jalan yang sudah tertutup bertahun-tahun. Akses yang menghubungkan tiga jalan menuju empat lokasi perkampungan tersebut segera terwujud. “Pembukaan jalan akses ini masih dalam Program Padat Karya Tunai (PKT) 2018,” ujar Kepala Desa Cibadak, Ulung Saputra kepada Radar Bogor, Senin (13/8).
Jika akses jalan tersebut dibuka, kata dia, maka akan menghubungkan jalan menuju Kampung Cibadak 01/01, Kampung Surupan RT 02/05, Kampung Cibakatul RT 03/04, dan ujung jalan menuju Kampung Cibeureum RT 04 dan RT 05.
Camat Sukamakmur, Zaenal Ashari mengatakan, Sukamakmur merupakan kecamatan yang relatif muda berdiri setelah terjadi pemerkaran Kecamatan Jonggol akan tetapi kemajuan wilayah ini terus berkembang sejak 2006.
“Tahun 2005 jika berkunjung ke Sukamakmur melalui 11 jembatan alasnya masih menggunakan batang kelapa,” jelasnya, kepada Radar Bogor. Sedangkan bencana tanah longsor dan retakan tanah di 2014 menyebabkan akses warga di Desa Cibadak sempat terputus.(don/c)
0 komentar:
Post a Comment