Banner 1

Monday, 24 December 2018

Siswa Al-Madinah Cibinong Ikut Jadi Korban Tsunami Banten


CIBINONG-RADAR BOGOR, Peristiwa tsunami di Banten, Sabtu (22/12/2018) malam menelan banyak korban jiwa asal Bogor.
Salah satunya siswa Sekolah Islam Terpadu Al-Madinah Cibinong bernama Rabi Abdul Razaak. Siswa kelas 5E Al-Madinah ini ikut hanyut terbawa tsunami saat berlibur dengan keluarganya.
Ketua YPI Arohman Penyelenggaran Perguruan Almadinah, R Agus Sriyanta membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi oleh Radar Bogor, Minggu (23/12/2018).
Ia mengucapkan belasungkawa atas musibah yang menimpa warga Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor itu.
“Kami atas nama pribadi dan keluarga besar perguruan Almadinah ikut berduka,” ucapnya saat dikonfirmasi.
Agus berharap, keluarga yang ditinggalkan bisa tabah atas kehilangan Rabi. Tak hanya itu, segala doa pun ia panjatkan untuk kepergian Rabi.
“Semoga ananda Rabi Abdul Razaak khusnul khotimah ditempatkan di tempat yang paling mulia di sisinya serta keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan kesabaran, Aamiin,” kata Agus.
Hingga kini, orang tua dari Rabi, Hermana Widhyohadi dan Dianita belum bisa dihubungi oleh pihak sekolah.
Agus mengatakan bahwa pihak sekolah terkendala komunikasi untuk mengetahui kabar lebih lanjut mengenai Rabi.
“Info dari Wali Kelas sampai saat ini kami belum bisa menghubungi orang tuanya,” tuturnya. (fik)

0 komentar:

Post a Comment