Banner 1

Friday, 12 January 2018

Bambang Juniar Pimpin Wing Udara 4 Lanud ATS, Siap Dukung Polri dan Pemda


KEMANG–Sinergi dengan pemerintah daerah dan Polri kini menjadi prioritas pangkalan udara (Lanud) Atang Sendjaja (ATS) Bogor. Semangat tersebut mengemuka di sela-sela pelantikan Kolonel Pnb Bambang Juniar sebagai Komandan Wing Udara 4 Lanud ATS yang baru, kemarin (10/1).

Mantan Pamen Sopsau Mabes TNI AU itu mengaku siap mendukung segala kebutuhan Pemda dan Polri. Termasuk membantu pengamanan pemilihan kepala daerah (pilkada).
“Kami sebagai TNI tetap netral.

Kami akan lakukan pengamanan atau pendistribusian, bila diperlukan, ke daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh jalanan. Kami siap mendukung,” jelasnya kepada Radar Bogor usai serah terima jabatan di Lanud Ats.

Alumni Akademi Angkatan Udara Tahun 1994 itu menegaskan akan tetap melanjutkan program-program yang sudah digagas oleh pendahulunya, Kolonel Pnb Hendro Arief. Hanya saja, akan ada beberapa metode latihan yang menurutnya perlu ditambah. “Yang jelas, saya akan meneruskan program komandan yang lama, tidak akan banyak berubah,” terangnya.

Di tempat yang sama, Danlanud ATS Bogor, Marsma TNI Irwan Is Dunggio mengatakan, rotasi di lingkungan Ats bukan merupakan hal yang baru. Rotasi sengaja dilakukan untuk penyegaran organisasi dan memberikan beberapa harapan baru. “Harapannya dengan pergantian pejabat baru, tentunya akan meningkatkan kinerja,” ungkapnya.

Dia mengamanati Danwing 4 Lanud Ats yang baru agar mengemban tugasnya dengan maksimal. Beberapa tugas yang diemban, antara lain, membawahi Skadron Udara 6, kemudian memberikan bantuan terhadap bencana alam. Pasalnya, Wing 4 ini ditunjuk untuk unit Basarnas. “Tugasnya yang paling krusial adalah bantuan terhadap bencana alam, itu prioritas,” tukasnya.

Sementara itu, selepas dari jabatan Danwing 4 Lanud Ats, Kol Pnb Hendro Arief kini menjabat sebagai Pamen Sopsau di Mabes TNI AU dalam rangka Pendidikan Sesko TNI.(fik/c)

sumber :Radar Bogor

Related Posts:

  • Gas Alam Meledak, Sebelas Rumah Rusak BOGOR–RADAR BOGOR,Peringatan bagi Anda yang memelihara hewan di ru­mah. Kemarin (14/2), sebelas ru­­mah di Blok C2, RT 06/16 Ci­manggu Residence, rusak ringan hingga parah akibat ledakan gas alam.Satu di antaranya hancur b… Read More
  • Tinggalkan Rumah Dinas Lebih Awal BOGOR–RADAR BOGOR,Wali Kota Bogor Bima Arya mengembalikan fasilitas yang didapat selama memimpin Kota Hujan. Termasuk rumah dinas. Calon petahana itu memboyong keluarganya ke rumah mereka di Pendopo Enam Kompleks Baranangs… Read More
  • Glam Cheongsam AKARTA–RADAR BOGOR,Menyambut Tahun Baru Imlek yang jatuh pada Jumat (16/2), perancang busana tanah air Sebastian Gunawan berkolaborasi dengan Christina Panarese. Mereka mempersembahkan koleksi eksklusif yang bernuansa orie… Read More
  • Medsos Paslon Wajib Didaftarkan BOGOR–RADAR BOGOR,Kampanye hitam melalui media sosial (medsos) mewarnai dunia pemilu dalam setiap pilkada. KPU pun akan mengawasi semua akun medsos milik pasangan calon (paslon) untuk menghindari penyalahgunaan tersebut… Read More
  • Paslon Mulai Dikawal Petugas Bersenjata CIBINONG–RADAR BOGOR,Setelah masing-masing pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Bogor mendapatkan nomor urut, mereka juga mendapat pengawalan dari petugas kepolisian. Kelima paslon tersebut bahkan sudah dapat pe… Read More

0 komentar:

Post a Comment