Banner 1

Friday, 2 June 2017

DPD Golkar Kabupaten Bekasi Amankan Suara Pilkada 2017


CIKARANG PUSATPengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi akan mengamankan perolehan suara hasil pilkada 2017 untuk Pilgub Jawa Barat 2018. Suara tersebut untuk Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi yang digadang-gadang bakal mendapat rekomendasi dari DPP Golkar.

Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Son Haji, mengatakan perolehan suara saat Pilkada Kabupaten Bekasi 2017 kemarin sebanyak 471.483. Ia yakin perolehan suara tersebut akan aman untuk pilgub tahun depan.


“Suara sebanyak 471.483 di Kabupaten Bekasi itu akan dijaga bahkan diharapkan bisa bertambah guna memenangkan calon gubernur pada Pilgub Jabar mendatang. Dan kita akan memenangkan Dedi Mulyadi,” ujarnya.

Son Haji mengatakan, seluruh DPD kota dan kabupaten se-Jawa Barat sepakat mendukung Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedu Mulyadi maju di pilgub.

“Karena memang Dedi Mulyadi sudah direstui oleh DPP untuk maju, dan kita sebagai kader harus mendukung dan memenangkan Pgub Jabar,” ungkapnya.

Soal siapa yang bakal mendampingi Dedi Mulyadi, kata dia, masih dinamis. Bahkan menurutnya, kader yang diusung Golkar diposisikan menjadi calon wakil gubernur.

“Untuk pasangan kita serahkan kepada DPP saja, dan kita di wilayah hanya memberikan dukungan dan memenangkan calon yang kita usung yakni Dedi Mulyadi untuk bisa menjadi Gubernur Jabar mendatang,” katanya.


Sumber : POJOKJABAR.com

0 komentar:

Post a Comment