Banner 1

Tuesday, 6 June 2017

174 Pelaku LGBT di Kota Depok Kena HIV


DEPOKBagi pelaku Lesbian, Gay, Bisexual dan Transgender (LGBT), saat memadu kasih tentu tak memikirkan risiko yang ditanggungnya.

Bahayanya, di Kota Depok ada data terbaru akibat hubungan sesama jenis tersebut. Dari hubungan mereka terdapat 174 orang kini menderita penyakit Human Immunodeficiency Virus (HIV) di Kota Depok.
Banyaknya penderita HIV akibat hubungan sesama sejenis, pemerintah pusat juga tengah menggodok rancangan undang-undang (RUU) KHUP terkait LGBT.

Menurut Ketua Umum Kumpulan Dengan Segala Aksi Kemanusiaan (Kuldesak), Samsu Budiman mengatakan, banyak orang yang menganggap bahwa setelah dirinya terinfeksi, mengurung dan berdiam diri di rumah adalah cara yang paling aman agar status HIV nya tidak diketahui oleh orang lain. Dari laporan kasus HIV dan Aids, Kuldesak Kota Depok mencatat periode 2013 hingga 2016 mencapai 691 penderita.

“Yang terinfeksi penularan melalui lelaki sesama lelaki (LSL) mencapai 117 orang, dan lesbian biseksual dan trasgender (LBT) mencapai 57 orang ” ujar Samsu kepada Radar Depok (Pojoksatu.id Group), Minggu (04/06/2017).

Samsu menjelaskan, penyebaran virus HIV dan Aids ada beberapa faktor, seperti pengunaan jarum suntik secara bersamaan, hubungan sesama jenis, darah, air susu ibu, dan beberapa faktor lainnya.


Sumber : POJOKJABAR.com

0 komentar:

Post a Comment