Banner 1

Friday, 16 November 2018

Prediksi PSM vs Persija: Misi Saling Bunuh 2 Raksasa

JawaPos.com - Dua tim papan atas bertemu di pekan ke-31 Liga 1 2018. PSM Makassar sebagai tuan rumah, akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Jumat (16/11) sore WITA.
Saat ini PSM sedang bercokol di puncak klasemen dengan kepemilikan 53 poin. Sementara Persija ada di posisi dua dengan mengantongi 49 poin. Tipisnya selisih angka akan menjadi bumbu pemanas dalam pertarungan nanti. 

"Ini pastinya partai yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang khususnya suporter kedua tim. Persija dan PSM pasti akan kerja keras agar bisa menang di pertandingan ini. Sebab kedua tim sama-sama berada di papan atas klasemen," ucap pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco. 

Hal senada disampaikan kubu tuan rumah. Robert Rene Alberts selaku pelatih tim antusias menyambut kedatangan Macan Kemayoran.
"Ini adalah pertandingan yang penting. Para pemain PSM menatap pertandingan ini dengan suasana hati yang sangat bagus. Melawan Persija sekarang sangat menyenangkan buat kita," ujarnya. 

Jika menang, PSM akan memperlebar jarak dengan Persija dan Persib Bandung yang juga memiliki 49 poin. Namun bila kalah, kans mereka menjuarai Liga 1 2018 kian terancam sebab perbedaan poin akan berkurang menjadi satu angka saja.
Untungnya PSM didukung catatan apik. Dalam tiga bentrokan teranyar, mereka tak pernah kalah dari Persija. Bahkan dalam kunjungan terakhirnya, Persija kalah 0-1 dari skuad Juku Eja. 

Berikut perkiraan susunan pemain kedua tim
PSM Makassar (4-3-3): Rivky Mokodompit; Zulkifli Syukur, Abdulrahman, Steven Paulle, Fauzan Jamal; Rasyid Bakri, Willem Jan Pluim, Marc Klok; Guy Junior, Ferdinand Sinaga, Muhammad Rahmat.

Persija Jakarta (4-3-3): Shahar Ginanjar; Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Gunawan Dwi Cahyo, Michael Orah; Renan Silva, Sandi Sute, Rohit Chand; Novri Setiawan, Osas Saha, Marko Simic.
Head to head
06/07/18: Persija 2-2 PSM
15/08/17: Persija 2-2 PSM
30/04/17: PSM 1-0 Persija
10/12/16: PSM 0-1 Persija
21/08/16: Persija 0-1 PSM

5 Laga terakhir PSM Makassar
10/11/18: Persebaya Surabaya 3-0 PSM Makassar
04/11/18: PSM Makassar 4-2 Persipura Jayapura
29/10/18: Madura United 3-0 PSM Makassar
24/10/18: PSM Makassar 1-0 Persib Bandung
19/10/18: Borneo FC 1-2 PSM Makassar

5 Laga terakhir Persija Jakarta
10/11/18: Persija Jakarta 0-0 PS Tira
04/11/18: Persebaya Surabaya 3-0 Persija Jakarta
30/10/18: Persija Jakarta 3-0 Barito Putera
25/10/18: Persipura Jayapura 1-2 Persija Jakarta
14/10/18: Madura United 0-1 Persija Jakarta

Prediksi JawaPos.com: PSM Makassar 50%-50% Persija Jakarta

0 komentar:

Post a Comment