Banner 1

Friday 15 February 2019

Diguyur Hujan Deras, Jalan Penghubung Dua Kampung di Sukamakmur Amblas

SUKAMAKMUR-RADAR BOGOR, Hujan deras yang mengguyur Kecamatam Sukamakmur, Kabupaten Bogor mengakibatkan jalan penghubung Kampung Werkip dengan Kampung Cibeureum di Desa Sukawangi amblas, Rabu (13/2/2019). Akibatnya, aktifitas 200 KK akses dua kampung tersebut terganggu.

Menurut salah seorang warga Kampung Werkip, Cahyono (55), ambruknya jalan itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Warga yang akan pergi bertani langsung melaporkan kejadian tersebut ke kantor Desa. “Kami rapat untuk membangun jembatan sementara dengan kayu,” ujarnya kepada Radar Bogor.

Warga lainya, Slamet (48) mengatakan, ambruknya jalan membuat aktivitas masyarakat mengalami kelumpuhan. Pasalnya, hanya jembatan satu-satunya akses yang digunakan untuk menyebrangi kedua kampung. “Jadi mau angkut hasil panen sulit. Mau ke pasar juga ada yang mau sekolah,” ujar penduduk desa yang berbatasan dengan Kabupaten Cianjur ini.

Sementara Kepala Desa Sukawangi, Hendro Hermawanto mengatakan, di dua kampung tersebut terdapat sekitar 200 KK. Jalur selebar tiga meter dengan panjang empat meter itu sudah berusia lebih dari 10 tahun.

“Ya terjadi longsor di sana. Sudah menjadi akses utama kampung tersebut. Kami sudah mengecek,” tukasnya. (don/c)


 

0 komentar:

Post a Comment