Banner 1

Monday 14 September 2015

Keren! Bogor Turun 'Salju'



BOGOR - Indonesia sebagai negara tropis memang tidak pernah mengalami musim gugur. Tak heran jika masyarakatnya sangat mendambakan musim tersebut. Alternatifnya, sejumlah warga di Kota Hujan memanfaatkan momen gugurnya buah kapas di Taman Koleksi, kampus IPB Baranangsiang, yang mirip dengan musim gugur.

Sudah beberapa hari terakhir ini, buah kapas yang berasal dari pohon kapas berukuran besar di Taman Koleksi berjatuhan. Akibatnya, rumput-rumput yang berada di bawah pohon itu tertutupi kapas putih. Sehingga mempercantik pemandangan.

Momen itu kemudian dimanfaatkan oleh sejumlah pengunjung untuk ber-selfie atau berfoto bersama dengan rekan-rekannya. Tak sedikit juga keluarga yang sengaja membawa anaknya untuk bermain di lapangan yang penuh kapas tersebut.

 “Bagus banget, seperti musim gugur di luar negeri. Saya lihat dari kejauhan indah sekali, makanya saya sengaja masuk untuk foto-foto dan upload di media sosial,” kata salah satu pengunjung, Ayu Arta, kepada Radar Bogor, kemarin (13/9).

Ayu mengatakan, dirinya sengaja datang ke Taman Koleksi bersama teman-temannya. Sebab, momen itu hanya terjadi satu kali dalam setahun. Sehingga, Ayu tidak ingin menyiakan kesempatan tersebut.

“Tahun lalu juga seperti ini, tapi saya nggak sempat foto. Nah, sekarang tidak mau menyesal lagi, makanya saya sengaja ke sini sama teman-teman bawa kamera dan tripod,” akunya.

 Meski tidak sengaja datang untuk berfoto seperti Ayu, pengunjung lainnya, Vadia Kartika juga mengaku tidak ingin melewatkan momen tersebut. Vadia dengan tunangannya, Asep Fahrudin, juga ingin mengabadikan momen itu pada hari bahagianya.

 “Tadinya mau foto prewedding di ilalang, katanya bagus di sekitar BNR. Pas ke sana, ternyata sudah layu ilalangnya. Pas lewat, lihat di sini ada kapas, akhirnya ini dijadikan spot pengganti,” kata Vadia.

Dia juga mengatakan, momen bunga berguguran ini juga dilihatnya di beberapa tempat di Kota Bogor. Malahan ada pohon yang mirip sekali dengan bunga sakura asal Jepang, di Jalanan Johar. Bunganya juga berguguran menutupi jalanan.


 “Tapi itu posisinya di pinggir jalan, kan nggak mungkin juga ya saya maksa foto di sana. Makanya, pas lihat ini rasanya cocok. Kebetulan saya ingin foto suasanya alam, untuk menambah tema foto prewedding saya,” kata wanita asal Pekan Baru yang merupakan alumni IPB itu. (viv/ent)

0 komentar:

Post a Comment